5 Keunggulan Buat Website Toko Online di Sitebeat
Saat ini, buat website untuk toko online sangat mudah. Salah satunya dengan menggunakan Sitebeat. Berikut keuntungan yang akan anda dapatkan.
Keuntungan Toko Online di Sitebeat
Berikut ini keuntungan membuat situs toko online di Sitebeat yang perlu Anda tahu.
1. Memiliki Tampilan yang Responsif
Salah satu keuntungan yang bisa anda dapatkan ketika membuat web dengan menggunakan Sitebeat adalah memiliki tampilan yang responsif.
Dengan begitu, konsumen akan lebih mudah untuk mengakses website
anda dimana pun. Sebab, toko online yang anda miliki akan lebih ramah seluler.
Pengunjung pun dapat tetap melihat website anda meskipun memakai ponsel.
2. Memudahkan Menjual Produk Fisik dan Digital
Dengan menggunakan Sitebeat eCommerce, tentu saja anda akan dimudahkan dalam berjualan. Pastinya bentuk produk penjualan dari setiap toko online berbeda beda.
Ada yang menjual barang dalam bentuk fisik maupun
bentuk digital. Ketika anda menggunakan layanan paket Sitebeat eCommerce,
tentunya berjualan secara digital akan lebih mudah.
Pasalnya, saat anda buat website disini, pelanggan akan
sangat nyaman di dalam menikmati produk yang anda jual. Sebab, setelah
pelanggan selesai membayar maka mereka nantinya akan bisa langsung mengunduh
produk digital yang anda tawarkan. Sebut saja seperti aplikasi maupun eBook.
3. Pelanggan Dapat Menyimpan Alamat Pengiriman
Hal lain yang akan memudahkan pelanggan ketika toko
online anda berlangganan paket dari Sitebeat adalah adanya fitur untuk
menyimpan alamat pengiriman. Dengan begitu, pelanggan tetap yang anda miliki
akan lebih mudah dan gampang untuk melakukan pemesanan berulang.
Hal ini dikarenakan ketika anda membuat web melalui
Sitebeat eCommerce, alamat pengiriman dari pelanggan akan otomatis tersimpan.
Tentu saja, kenyamanan fitur tersebut membuat pelanggan tidak perlu repot
menuliskan alamat nya setiap membeli barang di toko online anda.
4. Terdapat Menu Kategori Produk
Selanjutnya, terdapat pula menu kategori produk ketika anda buat website di Sitebeat. Fitur satu ini tentu saja akan menguntungkan kedua belah pihak. Sebab pelanggan akan lebih mudah untuk menemukan barang spesifik yang ingin dicari.
Dengan cara ini tentu saja pelanggan tidak akan
membuang waktunya untuk berbelanja.
Karena mereka akan langsung memilih dari kolom kategori mana yang diinginkan. Selain itu, dengan adanya fitur satu ini juga akan membuat situs anda nampak lebih rapi.
Anda juga akan lebih mudah untuk menemukan
barang yang anda jual. Sehingga menu kategori produk ini akan menguntungkan
baik bagi owner maupun konsumen.
5. Menampilkan Perbandingan Diskon
Dengan adanya tampilan perbandingan diskon tersebut akan
membuat pelanggan mengetahui harga awal dari produk yang anda miliki. Sehingga,
hal ini tentu saja akan membantu untuk meningkatkan penjualan anda. Pasalnya,
anda bisa menampilkan harga reguler di samping harga diskon ketika buat website di
Sitebeat.
6. Mampu Mengatur Halaman dan Katalog Produk
Selain itu, disini anda juga bisa untuk mendesain toko online yang anda miliki sesuai dengan yang diinginkan. Sebab, anda bisa memilih beberapa halaman produk dan menjadikannya sebagai katalog.
Dengan begitu,
website toko online yang anda miliki akan lebih memiliki penampilan yang
menarik.
Berjualan secara online tentu saja banyak digandrungi selama beberapa tahun terakhir. Pasalnya, pelanggan hanya perlu untuk duduk manis di rumah sembari memilih barang yang diinginkan melalui gadget yang mereka miliki.
Untuk itu, sebagai pebisnis online, Anda juga perlu untuk
mempercantik tampilan website toko online Anda dengan Sitebeat.*
« Prev Post
Next Post »
No comments on 5 Keunggulan Buat Website Toko Online di Sitebeat
Post a Comment