January 13, 2021

Manfaat cek merek dagang

By Romeltea | Published: January 13, 2021

Manfaat cek merek dagang

Hak Atas kekayaan Intelektual (HAKI) merupakan unsur yang penting diterapkan untuk melindungi hak cipta seseorang. Penerapan Haki telah diatur sebagai pedoman hukum para pelaku bisnis. 

Tak hanya sebagai pelindung, masih ada beberapa manfaat cek merek yang perlu Anda ketahui. Untuk lebih jelasnya, simak informasi dalam ulasan berikut ini.

Menilik Manfaat Dan Peran Cek merek Bagi Pelaku Bisnis

1. Mengantisipasi Pelanggaran Hak

Dewasa ini, banyak bermunculan oknum yang berusaha untuk melakukan plagiasi terhadap suatu produk perusahaan. Mereka melakukan hal tersebut sebagai bentuk persaingan pangsa pasar. 

Namun, apabila perusahaan sudah melakukan pendaftaran Haki, maka oknum yang tidak bertanggung jawab akan dikenai sanksi hukum sebagaimana yang diatur negara.

Perusahaan yang Haki-nya sudah terdaftar, akan diberikan perlindungan penuh selama perusahaan tersebut berdiri. Jika terdapat oknum yang melakukan permasalahan seperti plagiasi atau pembajakan, maka perusahaan dapat melakukan banding. 

Dalam banding tersebut, perusahaan yang telah terdaftar haknya dapat memberikan hukuman kepada oknum tersebut.

2. Perlindungan Kepada Pencipta Karya

Penerapan Haki memiliki peran sebagai pelindung terhadap hasil cipta karya yang dimunculkan seseorang. Perlu diingat, di era ini pembajakan bukan hanya bentuk perfilm-an saja. 

Pembajakan sudah mulai merambah dalam bentuk penyelewengan hak atas kekayaan intelektual. Hal demikian tentu akan sangat merugikan citra perusahaan yang sedang dibangun.

Anda tentu sudah tahu bahwa untuk menciptakan sebuah karya dibutuhkan pemikiran yang matang dan kreativitas yang tanpa batas. Namun nilai dari penciptaan sebuah karya akan sangat turun apabila terdapat seseorang yang melakukan plagiasi. 

Di sinilah peran pengakuan hak kekayaan intelektual dibutuhkan untuk dapat memberikan perlindungan pencipta karya.

3. Meningkatkan Kompetisi Pasar

Dalam hal komersialisasi kekayaan intelektual, manfaat cek merek dan pengakuannya dibutuhkan untuk meningkatkan kompetisi pasar. 

Keberadaan pengakuan Haki juga dapat memberikan motivasi kepada pelaku bisnis untuk menciptakan inovasi terbarunya di bidang industri. Para pelaku bisnis pun dapat mengembangkan bisnisnya yang mulai kiprah di lingkup pasar.

Sebagai akibat dari pengakuan Haki, banyak perusahaan yang akan berlomba lomba untuk menunjukkan eksistensinya. Merek juga akan berusaha yang terbaik untuk membuat perusahaannya semakin layak bersaing di pasar. 

Dengan kondisi demikian, kualitas perdagangan di Indonesia dapat terus meningkat dan layak bersaing di pasar internasional.

4. Sebagai Bahan Pertimbangan Menentukan Strategi

Pengakuan Haki oleh negara dapat memberikan gambaran mengenai cara mengembangkan bisnis dengan baik. 

Perlu Anda ketahui, untuk memperoleh pengakuan Haki terlebih dahulu perusahaan harus melewati beberapa seleksi yang ditetapkan negara. Seleksi tersebut dilakukan untuk memutuskan apakah pemohon layak diakui hak kekayaan intelektualnya.

Pada dasarnya, perusahaan yang sudah lolos seleksi pengakuan tentu akan mempertahankan kualitas bisnisnya. Hal ini dilakukan untuk menunjukkan bahwa perusahaan tersebut memang layak diakui. 

Melalui kondisi demikian, maka secara otomatis perusahaan dapat memiliki gambaran untuk menentukan strategi perusahaan kedepannya.

5. Memiliki Prinsip Keadilan

Salah satu fungsi penting pengakuan Haki adalah keadilan. Secara mendasar, adanya peraturan mengenai hak atas kekayaan intelektual dapat memberikan suatu keadilan bagi para pelaku bisnis. 

Keadilan tersebut berupa perlindungan mutlak yang dapat menjamin sang pemilik hak untuk dapat menggunakannya tanpa perlu keraguan.

Hak atas kekayaan intelektual merupakan unsur yang semestinya ada di dalam perusahaan. Meski memiliki unsur tersebut, tidak lengkap rasanya jika belum diakui secara sah di mata hukum. 

Pengakuan Haki oleh Dikjen HKI dapat memberikan berbagai manfaat yang sudah dijelaskan dalam ulasan tersebut. Untuk itu, segera ajukan pengakuan Haki untuk bisnis.*


Previous
« Prev Post
Author Image

Romeltea
Romeltea adalah onair dan online name Asep Syamsul M. Romli aka Kang Romel. Praktisi Media, Blogger, Trainer Komunikasi from Bandung, Indonesia. Follow me: facebook twitter instagram linkedin youtube

Recommended Posts

Related Posts

Show comments
Hide comments

No comments on Manfaat cek merek dagang

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *