September 28, 2018

Cara Menulis Artikel di Blog - Membuat Posting, Mengisi Blog

By Romeltea | Published: September 28, 2018

Berikut ini panduan cara menulis artikel (posting blog, tulisan, artikel) di blog bagi pemula. Blogger pemula (newbie) biasanya membuat posting atau mengisi blog "asal tulis", bahkan "asal copas tulisan orang lain".

Cara Menulis Artikel di Blog - Membuat Posting, Mengisi Blog

Secara teknis, gambar berikut ini menunjukkan langkah-langkah menulis artikel di blog. Dimulai dengan login ke Blogger. 

Di dashboard Blogger:
  1. Klik Posts
  2. Klik New Posts
  3. Isi Judul
  4. Isi Kolom Artikel dengan Tulisan.

post - new post

Menulis Posting

isi judul dan tulisan

Jangan lupa isi kolom Labels yang ada sidebar kanan, seperti gambar di bawah ini. Minimal satu label, maksimal tiga-empat label. Sesuaikan nama label dengan tema/topik atau isi artikel.

Mengisi Label

nama label

Itu cara menulis artikel di blog secara teknis blogging.

Harap perhatikan hal-hal berikut ini:

1. Tulis Langsung di Blog

Sebaiknya, Anda menulis langsung artikel di blog. Hindari copas dari file MS Word.

2. Gunakan Notepad

Jika copas dari file MS Word, sebaiknya copas dulu ke Notepad, lalu dari Notepad baru copas ke blog.

Notepad adalah aplikasi program bawaan Windows. Klik aja Accessores atau cari di kotak pencarian setelah klik Start.

notepad windows

3. Standar Penulisan Online

Gunakan alinea kiri (align left), paragraf dan kalimat pendek, dan kasih jarak (spasi) antar-alinea (lihat tanda panah merah pada gambar kedua di atas).

Selengkapnya: Cara Menulis di Media Online Termasuk Blog

4. Menyisipkan Gambar/Foto.

Jika akan menyisipkan gambar (foto), setelah menulis artikel selesai, arahkan cursor mouse ke bagian depan huruf pertama di artikel, lalu klik icon Insert image.

memasukkan gambar

- Pastikan gambar sudah tersedia
- Pasikan gambar memiliki nama file yang sesuai dengan tema artikel
- Pastikan ukuran gambar maksimal lebar 640 pixel (sesuai dengan ukuran lebar area postingan blog)

Baca Juga: Cara Membuat Posting Blog Pertama

Demikian Cara Menulis Artikel di Blog (Membuat Posting, Mengisi Blog). Panduan selengkapnya bisa dilihat di Cara Mengisi Blog: Panduan Menulis Posting. Wasalam. (www.romelteamedia.com).*

Previous
« Prev Post
Author Image

Romeltea
Romeltea adalah onair dan online name Asep Syamsul M. Romli aka Kang Romel. Praktisi Media, Blogger, Trainer Komunikasi from Bandung, Indonesia. Follow me: facebook twitter instagram linkedin youtube

Recommended Posts

Related Posts

Show comments
Hide comments

1 comment on Cara Menulis Artikel di Blog - Membuat Posting, Mengisi Blog

  1. Ikut nyimak gan...
    Setelah baca ilmu saya jadi nambah dan jelas...
    Makasih...
    Selamat siang..

    ReplyDelete

Contact Form

Name

Email *

Message *