February 25, 2015

Tips Menulis Online: Jangan Gunakan Huruf Judul SEMUA KAPITAL

By Romeltea | Published: February 25, 2015

Huruf Judul SEMUA KAPITAL Tips jurnalistik & etika menulis di media online: jangan gunakan huruf judul SEMUA KAPITAL (ALL CAPS). 

BANYAK blogger pemula, juga beberapa media online, menggunakan huruf kapital di judul postingnya.


Entah apa maksudnya, yang jelas "mereka" mungkin belum membaca "aturan main" menulis di media online dan "etika internet" (netiket).

Bisa juga sudah baca, namun "gak mau nurut" alias sakarepe sorangan --semaunya sendiri, gimana gue aje!

Untuk sementara, saya tulis posting soal aturan SEMUA KAPITAL (ALL CAPS) ini secara gak sistematis. Masih berupa "draft", nanti aja dirapiinnya, ngantuk euy! Publish aja dulu deh...

Intinya sih, jangan gunakan huruf kapital semua untuk judul posting/judul berita di media online/blog. Jangan pula All Caps dipakai di "news body".

Misalnya: SITI NURHALIZA RINDU INDONESIA
Sebaiknya: Siti Nurhaliza Rindu Indonesia

Bahkan, huruf kapital sebaiknya digunakan di awal kalimat saja, kecuali untuk menulis nama atau istilah. 

Simak saja BBC Indonesia, misalnya, yang hanya menuliskan huruf kapital di awal kalimat judul.

judul berita BBC Indonesia


Bandingkan dengan, misalnya, situs MINA yang menampilkan judul-judul beritanya All Caps:

judul mirajnews

Jujur sajalah, judul seperti BBC itu jauh lebih enak dan lebih mudah dibaca ketimbang judul Mirajnews itu.

Maka, sekali lagi,  Jangan Gunakan Huruf Judul SEMUA KAPITAL! Hindari ALL CAPS!

ALASAN HINDARI ALL CAPS
1. Sulit Dibaca. Tidak User Friendly.

Text in All Caps is Hard for Users to Read
http://uxmovement.com/content/all-caps-hard-for-users-to-read/

2. 'Gak Sopan! Dalam etika penulisan, khususnya online, All Caps = Teriak. All Caps means SHOUTING!

ALL CAPS bermakna TERIAK...!!!!!

3. Etika Internet (Netiket) juga menyebutkan, salah satunya: "Don't use All Caps".

Wikipedia juga larang ALL CAPS:
http://en.wikipedia.org/wiki/Wikipedia:Please_don%27t_shout

Etika Menulis Email juga dilarang All Caps:
Email Etiquette Tip - DON'T SHOUT!
http://www.hoax-slayer.com/do-not-use-all-capitals.html

Berikut ini daftar referensi lain yang bisa dikaji untuk memahami per-All Caps-an ini:

Rule Number 2: Do not use All Caps
http://netiquette.wikia.com/wiki/Rule_number_2_-_Do_not_use_all_caps

Alasan Utama:
Three Reasons to Avoid Using “ALL CAPS” in Website Copy
http://designfiles.net/blog/reasons-avoid-caps-website-copy/

Please don’t type in all caps
http://computertutorflorida.com/2008/08/please-dont-type-in-all-caps/

LAINNYA
http://webdesign.about.com/od/fonts/qt/all-caps-is-bad-typography.htm
http://desktoppub.about.com/od/emailclasses/a/0712caps.htm

Pengecualian: MENU
https://www.digitalcookie.com.au/blog/writing-readable-content-and-why-all-caps-is-so-hard-to-read.html

Nah, itu saja dulu, biarin masih berupa "draft" juga ya, yang jelas intinya sudah jelas: jangan menggunakan huruf kapital semua (All Caps) dalam judul berita, judul posting, judul email, juga hati-hati gunakan huruf kapital dalam status update dan isi email. Wasalam. (www.romelteamedia.com).*

Previous
« Prev Post
Author Image

Romeltea
Romeltea adalah onair dan online name Asep Syamsul M. Romli aka Kang Romel. Praktisi Media, Blogger, Trainer Komunikasi from Bandung, Indonesia. Follow me: facebook twitter instagram linkedin youtube

Recommended Posts

Related Posts

Show comments
Hide comments

3 comments on Tips Menulis Online: Jangan Gunakan Huruf Judul SEMUA KAPITAL

  1. Masih mending kalau cuma di judul. Lah saya pernah baca isi kontennya huruf kapital semua. haha

    ReplyDelete
  2. apakah berpengaruh terhadap SEO sebuah blog jika menggunakan huruf kapital?atau itu hanya sekedar etika penulisan saja min?

    ReplyDelete
    Replies
    1. jelas pengaruh, mesin pencari jadi kerja dua kali karena harus konvert huruf kapital jadi huruf kecil. Silakan tes menulis SEMUA KAPITAL di address bar, atau menuliskan alamat situs dengan huruf kapital semua, maka Google akan mengkonversinya menjadi huruf kecil... Thats' IMHO :)

      Delete

Contact Form

Name

Email *

Message *